Rabu, 06 April 2011

O.B.G.Y.N

dr muda obgyin
Bismillahirahmanirahim..

Alhamdulillah.. bagian OBGYN selesai juga... maaf kalau tak pernah berkisah tentang bagian obgyn di blog ini. terlalu sering curhat di Multiply soalnya... hehehe..  dan iseng-iseng tadi saya sempat membuka semua postinganku tentang "obgyn" di multiply. Tidak sadar, saya tertawa membacanya dan kemudian menangis. mungkin terlalu banyak rasa dibagian ini hingga ketika harus melepasnya terasa begitu berat...

dan ini beberapa tulisan yang sempat terukir selama di bagian ini.
maaf, hanya bisa di buka oleh teman-teman yang menjadi contact di akun Multiply ku. dan beberapa di posting individual untuk diri sendiri... ^^

dipostingan ini, saya berkisah tentang bagaimana dag-dig-dug nya ketika pertama kali menjadi koas obgyn. sedikit cerita tentang pertama kali melapor dan mendapat kuliah KB dari dr.N, Sp.OG. 

Di postingan ini, saya berkisah tentang jaga pertama obgyn di RS Labuang Baji. bagaimana rasanya pertama kali nge-DJJ, mendengar detak jantung janin si ibu. pertama kalinya hitung HIS, memegang perut ibu. merasakan kontraksi-kontraksinya dan terkadang tendangan si janin. bagiku sebuah pengalaman yang tak terlupakan ketika itu. termasuk ketika menonton sebuah persalinan dan sebagai minggu 1 kala itu hanya bisa menyemangati si ibu.. :D

Di postingan ini, saya curhat tentang bagaimana rindunya saya dengan sahabat-sahabat saya. untuk pertama kalinya, masuk bagian tanpa seorang pun "SAHABAT". sahabat-sahabat saya memilih masuk bedah. dan saya memilih masuk obgyn. bukan karena siklus penuh. ada alasan tersendiri. walaupun akhirnya saya harus mengakui. saya merindukan mereka. Leily, Leila, Ummul, Kak Dila. Missing You...

Kolaps
Postingan ini tentang "masa-masa" ketika saya kolaps di RSIA St. Fatimah. minggu ke 3. jangan ditanyakan lagi, rasanya hampir mundur dari bagian ini... untunglah banyak yang menguatkan aku ^^

Sabar Maya ^^
Postingan tentang perasaan saya ketika merasa sedikit teraniaya di RS Wahidin. minggu 4. rasa-rasanya tak tahan lagi. dapat jaga bangsal atas terus dan penganti jaga ketika jaga siang datang kadang sampai jam 11 malam.. benar-benar kesabaran saya diuji ketika itu.. ^^

Pengalaman lucu ketika ngantri di tempat praktek supervisor pembimbing untuk diskusi dan pasien sebelah mengira saya juga pasien dan bertanya "anak ke berapa?"... T_T
hanya sedikit pengungkapan perasaan kekesalan ketika ada pasien yang berstatus "nona" dengan diagnosa "abortus provokatus + infeksiosa". 

Ketika saya mulai belajar mencintai obgyn dan segala hal tentangnya. yah... saya mulai menikmati bagian ini. dan ternyata, saya mencintainya ^^
Di postingan ini, saya berkisah tentang sesosok koas yang membuatku kagum padanya. hebat menurutku. sesosok koas yang ku kenal ketika minggu 8. an extraordinary coass ^^

Di postingan ini, saya agak sedikit kesal dengan Chief Umum Koas Obgyn yang menempatkan ku lagi di rumah sakit yang sama sebelumnya. rasanya benar-benar ingin marah.. tapi ujung-ujung yah pasrah juga... hehehe... mau tidak mau. sadar, kalau beban seorang chief itu pasti berat :D

Ku pikir ini adalah postingan terkahir saya. yah.. di postingan ini saya berkisah tentang perjalanan panjang saya selama stase di obgyn. mulai dari minggu 1 hingga minggu 11 saya menulis tulisan ini. di tiap minggunya saya menuliskan beberapa kisah yang mungkin tak akan terlupakan bagiku :)
Di postingan ini, saya menuliskan tentang bagaimana obgyn membuat saya belajar banyak hal. belajar membangun mimpi, belajar menjadi seorang perempuan dan calon ibu, dan masih banyak lagi. sayangnya tulisan ini belum selesai. jadi masih berstatus untuk diri sendiri :D


Selain postingan-postingan blog, saya juga sempat mengupload foto ketika minggu ku lagi pelatihan APN..










(salah satu foto kesukaanku. ketika teman-teman minggu lagi kompakan main HP..diambil secara diam-diam. hehehe)



Dan beberapa postingan note-note yang bisa dibilang hanyalah "spontanitas" saja ^^


@ RSIA ST Fatimah. It's partus day ^^








oh iya, seperti kebiasaan-kebiasaan di bagian lain. selalu membuat foto bagian. dan foto inilah yang terpilih. masa-masa minggu 4 ketika di RS Labuang baji. kebetulan lagi pakai jilbab cerah-cerah.. hehehe :)
dr muda obgyin




















Dan kali ini yang terakhir. Saya ingin mengucapkan selamat kepada kakak-kakaku yang bagian terakhirnya di obgyn dan bentar lagi akan jadi dokter. semoga saya jadi orang pertama yang mengucapkan panggilan dokter itu :)
dr. Magfirah Al 'Amri
dr. Elango L.
dr. M. Muhaimin Moh. Hasni
dr. Firman Ihram Thamrin 
dr. Muh. Hidayat
terima kasih juga sudah menemaniku menciptakan kenangan di obgyn. terima kasih ":)

And friends come and go,
but people like you are hard to find,
And times just goes to show,
I wouldn't change a thing
I owe it all to you I always know,
How lucky I am to have you here beside me,
So before I go,
I wanna say,
thank you, thank you, thank you
(Thank You-Kavana)

5 komentar:

Anonim mengatakan...

terima kasih adeeekkk...

magfirah mengatakan...

mayaaaa
terimakasih untuk panggilan itu
dr. Magfirah Al'amri
semoga menjadi doa
^_^

semangat untuk stase bedah, kalau melihat sepak terjangmu kau pasti bisa melewatinya dengan indah ^^

SEMANGAT maya.. sy bakalan sering ganggu dengan sms2 ku hehehe

Maya, MD mengatakan...

@ anonim : dengan siapa yah??? :D :D

@ kak fira : kak firaaaaa.... kanggeeeeeennnnn..... makasih yah kak fira dah nemani selama di obgyn. sering2 aja sms kak fira..hehehe... kapan2 kita jalan2 bareng yah.. pengen nobrol2 banyak lagi ^___^

Gesty Zenerra mengatakan...

Haloo...
makasih atas postingannya di blog ini.. jadi ngerasa senasib.. *koas obsgyn baru nih saya ceritanya*
Salam kenal mbak dokter:)

Maya, MD mengatakan...

@ Gesty Zenerra
sama2 mbak.. senang bisa berbagi cerita dan pengalaman di blog :)

*maaf baru balas 2 bulan kemudian :D